Perubahan jumlah penduduk miskin di Provinsi Kepulauan Riau dari tahun sebelumnya ke tahun ini belum berubah jauh. Meski menunjukkan angka penurunan, tapi baru satu persen.
Badan Pusat Statistik (BPS) Kepri mengolah data pada survei Maret 2008 lalu, tercatat sekitar 136,4 ribu jiwa atau sekitar 9,18 persen dari total jumlah penduduk Kepri yang tercatat pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kepri berjumlah 1,5 juta jiwa.
Namun survei yang dilakukan BPS Provinsi Kepri sebelum diumumkan pemerintah menaikan harga BBM. Banyak kalangan menilai angka kemiskinan sebenarnya kondisi saat ini bisa dipastikan berubah naik, kalau survei dilakukan sesudah kenaikan harga BBM.
Meski menunjukkan angka masih diatas 100 ribuan orang, tetapi berdasarkan data BPS sebenarnya angka penduduk miskin pada Maret lalu turun dibanding Maret 2007. Pada Maret 2007, angka kemiskinan sejumlah 148,4 ribu jiwa, atau sekitar 10,30 persen dari total penduduk Kepri yakni 1,3 juta jiwa.
Penurunan terjadi paling dominan di daerah perkotaan, yakni sejumlah 7,6 persen jiwa. Sementara dipedasaan, hanya turun 4,5 ribu jiwa. Persentase penduduk miskin di kota sendiri turun dari 10,08 persen manjadi 8,81 persen. Di pedesaan turun dari 10,54 persen manjadi 9,60 persen.